Jenis-jenis Link dalam HTML

Link Absolut

Link Absolut adalah link yang akan menunjuk ke halaman dari situs web lain. Penulisan alamatnya pun harus ditulis secara lengkap. Sebagai contoh, jika tema atau isi dari situs web yang kita buat adalah pemrograman HTML, maka kita dapat membuat link ke situs web lain yang memiliki tema yang sama atau relevan. Tujuannya adalah agar pengunjung bisa memperoleh informasi lebih tentang tema tersebut yang ‘mungkin’ tidak/belum kita bahas pada situs web kita.

Contoh : <a href=http://www.mymelody13.blogspot.com/>W3</a>

Pada contoh diatas, tujuan link yang dibuat akan mengarah ke situs web http://www.mymelody13.blogspot.com/

Link Relatif

Link Relatif adalah link yang tujuannya mengarah ke dokumen-dokumen lain yang masih berada di dalam satu situs web yang sama (komputer yang sama). Penulisan alamat tujuannya pun tidak perlu ditulis secara lengkap, cukup nama dokumennya saja, dan nama direktorinya (jika ada).

Perhatikan contoh kode berikut : <a href=”kontak.html”>Kontak</a> <a href=”images/jeep/sahara.jpg”>Lihat Foto Jeep Wrangler Sahara</a>

Link ke Bagian Dokumen tertentu

Menjadikan Gambar sebagai Link

Selain link berupa teks, gambar juga dapat dijadikan sebagai link. Konsepnya sebenarnya sama saja dengan link berupa teks, perbedaannya hanya perlu mengganti teks yang dijadikan sebagai link dengan tag <img>.
Show Comments